Thursday, September 30, 2010

Lesehan Asyik, Angkringan Bergoyang di Kampus Tembalang

Angkring Nangkring Semarang Atas. Malam dingin di seputaran kampus Tembalang (Undip dkk), perut lapar butuh diisi jangan lupa keliling sekitar kampus mulai dari Ngesrep sampai Sigar Bencah. Tengok kanan tengok kiri sejauh mata memandang bikin lidah bergoyang dari jauh sudah tercium bau aneka masakan yang dijajakan di pinggir jalan.
Salah satunya angkringan (atau sego kucing, kucingan) artinya kita makan seolah-olah meniru cara kucing makan, ada bungkusan isi ikan bandeng sedikit banget sambelnya banyak langsung lahap menyantap. Masih kurang enak mungkin kalo tidak bersama dengan kucing. Yang penting bukan kucing garong, tapi ada lagu "kucing garong" yang bisa diputer buat mengiringi makan dan bisa goyang. Syukur-syukur ada yang bening-bening asal g bolong, di angkringan ato sego kucing ada juga sate keong, sate kerang lebih enak diiringi lagu keong racun, ya sedikit-sedikit lipsing kaya Jojo dan Shinta. Tenang aja kalo ada waktu mampir bentar, silakan menikmati. Jangan lupa pesen susu jahe, jahe gepuk gulo aren teh anget tinggal sruput, yang bergoyang bergoyang yang bersama lagu Rhoma Irama....

Yang Ga Kalah Panas Dari Videoklip Hot Mirip Artis, Cemilan Khas Semarang Yang Baru

Akhir-akhir ini seluruh Indonesia baru saja digoyang isu panas tentang video mirip artis, di Semarang juga digoyang hal baru yang tidak kalah panasnya.
Bukan hanya mata yang bakal digoyang, namun hingga lidah anda pun akan ikutan bergoyang. Apalagi dinikmati saat cuaca dingin, pasti akan lebih nendang nikmatnya.

Jangan buru-buru berpikir negatif, hal baru itu bahkan ga ada hubungannya dengan videoklip mirip artis, jika anda penasaran, silakan buktikan sendiri nikmatnya digoyang Tahu Bakso Semarang.
Tahu Bakso merupakan camilan khas Jawa Tengah yang sedang menanjak popularitasnya.  Bukan hanya di seputar Jawa Tengah, penganan ini juga mulai merambah provinsi-provinsi lain bahkan mulai sukses menginvasi ranah Metropolitan.

Sebenarnya Tahu Bakso ini sudah cukup lama dikenal sebagai penganan tradisional, karena bahannya yang mudah didapat dan sudah familier dengan lidah lokal orang Jawa Tengah.

Di Semarang Tahu Bakso/Tahu Baxo ini dibuat utuh dengan bentuk persegi panjang. Tapi kali ini untuk memudahkan mengisi tahu, kita buat yang bentuk segitiga.

Resep Bahan Tahu Bakso :
  • tahu pong goreng (5×5 cm) 30 buah, potong diagonal
  • daging ayam 500 gram
  • udang 250 gram, bersihkan dari kulit, kepala dan kotorannya
  • bawang putih 7 siung, haluskan
  • sagu tani 6 sendok makan
  • putih telur 4 butir
  • es batu 100 gram
  • garam 2 sendok teh
  • bawang perai 4 batang, iris 1/2 cm
  • cabai rawit hijau 30 buah
Cara membuat Tahu Bakso :
  1. Campur daging ayam, udang, bawang putih, sagu tani, putih telur, garam dan es batu. Haluskan dengan food processor hingga lembut.
  2. Tambahkan bawang perai, haluskan kembali sesaat.
  3. Masukkan adonan dalam lubang tahu pong hingga penuh.
  4. Kukus Tahu Bakso hingga matang selama kurang lebih 30 menit. Angkat.
  5. Sajikan dengan cabai rawit.
Untuk 60 buah
Tips :
  1. Untuk menentukan rasa gurih isi tahu bakso, rebus sedikit adonan sebelum dimasukkan dalam tahu hingga rasanya pas.
  2. Gunakan tahu pong, karena tahu jenis ini jika digoreng tengahnya pasti berlubang. Namun jika tidak menemukan tahu jenis tersebut, gunakan saja tahu biasa yang digoreng dan dikeruk tengahnya.
  3. Untuk kapasitas home industry, tahu bakso dapat dibungkus dalam kotak lalu dikemas plastik vacum dan simpan dalam freezer (frozen food). Sehingga jika akan dinikmati tinggal dikukus atau di goreng dahulu.
Selamat mencoba